Harga dan Spesifikasi Lengkap Kamera Digital Canon PowerShot SX170 IS

Posted by

Camdig Canon - Menjelang akhir tahun 2013 ini Canon selaku produsen kamera ternama merilis lima kamera digital baru dengan teknologi yang canggih untuk pasaran di Indonesia. Salah satunya adalah Canon PowerShot SX170 IS yang selain harganya murah juga memiliki teknologi yang patut diacungi 2 jempol. Dengan menggunakan kamera biasa seperti kamera smartphone anda tidak akan mampu membuat gambar lebih dekat dengan ketersediaan zoom yang ada. Dengan Canon PowerShot SX170 IS memperbesar gambar sesuai keinginan anda bisa diwujudkan dengan adanya 16x Optical Zoom, apapun yang anda ingin abadikan akan serasa lebih besar dan lebih dekat. Tak hanya itu kamera digital canon murah ini juga dilengkapi dengan Optical Image Stabilizer Canon yang membuat gambar lebih stabil dan lebih jelas.

Lensa 28mm Wide-Angel dengan kemampuan menangkap subjek lebih lebar terasa lebih menakjubkan. Hal ini juga didukung dengan sensor 16 megapixel yang menangkap gambar jauh lebih jernih dan detail yang tinggi bahkan saat dicrop atau diperbesar semua masih terlihat tajam sesuai keinginan anda. Sepertinya masih ada yang kurang jika belum memasukkan DIGIC 4 Image Processor yang membuat kinerja pengolahan gambar jauh lebih cepat, bahkan saat pengambilan video dengan resolusi HD 720p.

Untuk lebih jelasnya tentang kamera digital canggih ini, simak saja penjelasan singkat berikut ini.

16x Optical Zoom

Sebagai produsen kawakan dan ternama di produk optik tak perlu diragukan lagi tentang fitur Canon 16x Optical Zoom yang dimilikinya. Dengan fitur ini kinerja optik akan terlihat sangat luar biasa dan memiliki fleksibilitas tinggi. Hal ini sudah barang tentu sangat bisa diandalkan mengingat Canon sudah sangat berpengalaman dalam dunia optical. Hal ini terwujud dengan diciptakannya lensa wide-angle 28mm yang dapat ditingkatkan hingga 448mm tele (setara 35mm), hal ini memberikan cakupan yang sangat luas dan jangkauan yang luar biasa. Artinya dengan dengan wide-angle 28mm anda bisa memotret gambar dengan cakupan luas seperti mengambil foto bersama keluarga besar atau foto lanscape, sedangakan telephoto memungkinkan anda mengambil gambar dengan jangkauan yang cukup jauh. lensa ini terpasang sangat baik dan sangat kompak dengan body SX170 IS.

Sensor Gambar 16 Megapixel

Dengan ditanamkannya sensor gambar sebesar 16 megapixel CCD, PowerShot SX170 IS mampu mengahsilkan gambar yang sangat mengesankan dengan detail yang halus dan warna yang tajam. Kemampuan mengambil gambar pada resolusi tinggi memastikan kualitas gambar yang luar biasa bahkan ketika gambar dicropping atau mencetak dalam ukuran besar.

Prosesor Gambar Canon DIGIC 4

Prosesor gambar DIGIC telah ditetapkan sebagai standar untuk fungsionalitas dan kinerja kamera sejak mulai diperkenalkan pada 1999 silam. Pada setiap generasinya, prosesor gambar DIGIC mampu meningkatkan kinerja yang signifikan dan merupakan fitur baru yang sangat kuat dalam jajaran kamera digita Canon. SX170 IS dengan prosesor gambar DIGIC 4 nya telah membawa kualitas tingkat tinggi dan kecepatan pengolahan gambar lebih cepat. Hal ini juga mempengaruhi kinerja terutama pada saat pengambilan gambar terus menerus pada kecepatan tinggi, pengambilan gambar video HD dan Face Detection Self-timer. Algoritma Noise reduction yang lebih kuat juga memberikan peningkatan menangkap gambar pada cahaya rendah.

Autofocus Kecepatan Tinggi

Canon SX170 IS juga dilengkapi dengan pengembangan terbaru pada teknologi autofokus yang secara signifikan lebih cepat dari model kamera sebelumnya. Hal ini memberikan pengalaman baru dalam menembak subjek secara spontan dan alami. High speed AF yang sangat responsif memungkinkan anda mengambil gambar yang mengagumkan secara spontan dengan waktu yang sangat singkat.
Harga dan Spesifikasi Lengkap Kamera Digital Canon PowerShot SX170 IS

Intelligent IS

Yang terbaru dalam teknologi pada kamera ini adalah Optical Image Stabilization, Intelligent IS keduanya mampu menganalisis pergerakan kamera dan menerapkan metode terbaik dengan mengoreksi goyangan pada saat pengambilan gambar. untuk pengambilan gambar stills, sistem secara otomatis memilih mode di antara Normal, Panning, Makro (Hybrid) dan Tripod IS. Saedangkan pada saat pengambilan gambar video sistem secara otomatis memilih mode di antara Dinamis, Powered, Makro dan Tripod IS. Dengan Intelligent IS anda dapat lebih berkonsentrasi pada pengambilan gambar tanpa harus ribet dengan berbagai pengaturan dan biarkan kamera membuat pengaturan terbaik untuk menangkap gambar se-stabil mungkin. Kunjungi Daftar Harga Kamera DSLR Canon Terbaru untuk melihat harga selengkapnya.

Harga Kamera Digital Canon PowerShot SX170 IS : Rp 1.830.000

Spesifikasi Kamera Digital Canon PowerShot SX170 IS 

Body type
Body type Compact
Sensor
Max resolution 4608 x 3456
Image ratio w:h 1:1, 4:3, 3:2, 16:9
Effective pixels 16 megapixels
Sensor photo detectors 17 megapixels
Sensor size 1/2.3" (6.17 x 4.55 mm)
Sensor type CCD
Processor Digic 4
Optics & Focus
Focal length (equiv.) 28–448 mm
Optical zoom 16×
Autofocus Contrast Detect (sensor)
Multi-area
Center
Tracking
Single
Face Detection
Live View
Digital zoom Yes (4x)
Manual focus Yes
Macro focus range 1 cm (0.39″)
Lens mount None
Screen / viewfinder
Articulated LCD Fixed
Screen size 3.00″
Screen dots 230
Screen type TFT Color LCD
Live view Yes
Viewfinder type None
Image
ISO Auto,100, 200, 400, 800, 1600
White balance presets 5
Custom white balance Yes
Image stabilization Optical
JPEG quality levels Superfine, Fine
Videography features
Format MPEG-4
H.264
Microphone Stereo
Speaker Mono
Resolutions 1280 x 720 (30, 25 fps), 640 x 480 (30 fps)
Videography notes Miniature Effect (HD, L) 6fps, 3fps, 1.5 fps
Photography features
Maximum aperture F3.5 - F5.9
Minimum shutter speed 15 sec
Maximum shutter speed 1/3200 sec
Aperture priority Yes
Shutter priority Yes
Manual exposure mode Yes
Subject / scene modes Yes
Built-in flash Yes (Pop-up)
Flash range 3.00 m
Flash modes Auto, Flash On, Slow Synchro, Flash Off
Continuous drive Yes (0.8 fps)
Self-timer Yes (2 or 10 sec, Custom)
Metering modes Multi
Center-weighted
Spot
Exposure compensation ±2 (at 1/3 EV steps)
Connectivity
USB USB 2.0 (480 Mbit/sec)
HDMI No
Wireless Eye-Fi Connected
Storage
Storage types SD/SDHC/SDXC
Physical
Environmentally sealed No
Battery Battery Pack
Battery description NB-6LH
Battery Life (CIPA) 300
Weight (inc. batteries) 251 g (0.55 lb / 8.85 oz)
Dimensions 108 x 71 x 44 mm (4.25 x 2.80 x 1.73″)




Blog, Updated at: 00.14